Tuesday, February 15, 2011

Olahan Kacang Hijau : Sup Kacang Hijau

Olahan kacang hijau yang ke-2 adalah Sup Kacang Hijau! Hidangan ini enak banget disantap kalau kita lagi ngga enak badan atau kurang fit, karena sup ini bisa menghangatkan badan kita. Yuk intip resepnya..



Bahan :

· 1 sdm margarine.

· 30 g bawang Bombay, cincang.

· 1 siung bawang putih, cincang.

· 100 g daging tetelan sapi rebus, potong-potong.

· 1 liter kaldu daging.

· 100 g kacang hijau, cuci, rendam air dingin, tiriskan.

· 75 g wortel, potong-potong.

· 1 batang seledri, potong kasar.

· ½ sdt merica bubuk.

· ½ sdt pala bubuk.

· 1 sdt garam.


Cara membuat:

1. Tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga wangi.

2. Tambahkan daging, aduk rata.

3. Tuangi kaldu dan masukkan kacang hijau.

4. Masak dengan api kecil hingga kacang hijau merekah dan empuk.

5. Tambahkan wortel, seledri dan bumbu.

6. Didihkan dengan api kecil hingga kental. Angkat.

1 comment: