Udah tau kan manfaat paprika bagi tubuh kita? :) Tapi masih bingung gimana cara mengolah paprika supaya enak? Jangan bingung! Ada resep olahan paprika nih yang akan dibagi. Yang pertama adalah Lumpia Paprika Udang!
Bahan Lumpia :
- Kulit lumpia 10 lembar
- Minyak goreng 1 liter
Bahan Isi :
- Udang kupas 250 gram
- Paprika hijau 1/2 buah, potong kotak kecil
- Taoge 100 gram
- Jahe parut 1/2 sendok teh
- Bawang bombay cincang 2 sendok makan
- Garam secukupnya
- Gula pasir secukupnya
- Merica bubuk 1 sendok teh
- Kecap manis 1 sendok makan
Cara Membuat :
- Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang bombay dan jahe hingga harum. Masukkan udang, aduk hingga berubah warna.
- Tambahkan bahan isi yang lain. Masak hingga matang, angkat.
- Ambil satu lembar kulit lumpia, letakkan 2 sdm adonan isi di atasnya. Lipat, gulung dan rekatkan dengan putih telur. Lakukan hingga adonan habis.
- Panaskan minyak, goreng lumpia hingga kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Sajikan hangat.
No comments:
Post a Comment